Wednesday, August 5, 2009

Pasta Panggang Cup

Sebulanan ini rajin banget masuk dapur. Bukan karena kerajinan sih, tapi emang lagi banyak acara, baik acara keluarga, acara ulang tahun, maupun acara bersama teman teman yang mengharuskan aku masuk dapur untuk sekedar membuat buah tangan.

Kira kira beberapa minggu yang lalu, mama minta dibuatkan bekal buat dibawa latihan tennis yang rencananya akan dibagi bagikan bersama rekan rekan mama. Karena mendadak, jadi aku sesuaikan dengan bahan yang ada dirumah. Ada macaroni, dan daging cincang. Ah cocok nih kalo diolah jadi macaroni panggang. Setelah melengkapi bahan dengan telur, susu dan bahan lainnya, mulai deh uplek uplek didapur. Macaroni panggangnya pake resep ini, cuma pengen dimodifikasi dengan memisahkan sausnya dari pasta dan hanya menuang diatas macaroninya nanti.

Setelah macaroni matang, dan siap dipanggang, tiba tiba mata ini tertuju pada bumbu kare instant yang sedang tergeletak tidak jauh dari kompor. Hmmm, tiba tiba terlintas ide bagaimana bila bumbu kare ini dimasukkan dalam saus ? Jadi macaroni panggang saus kare ? Gimana rasanya ya ? Beberapa menit kemudian tanpa berpikir panjang, satu sendok bumbu kare aku tambahkan kedalam saus bolognaise yang hampir jadi. Untung saja oregano belum aku masukkan, karena bila ikut dimasukkan juga maka rasa karenya akan berantakan karena bersaing dengan aroma oregano.

Setelah menuang saus dalam setiap cup dan menaburkan Kraft Quick Melt parut, macaroni pun siap dipanggang. Dan hasilnya ternyata tidak mengecewakan. Dan inilah hasil experimenku hari itu, Macaroni Panggang Saus Kare.

Baked Macaroni Cup
Macaroni Panggang Saus Kare

Bersyukur karena masih ada lebihan dari yang akan dibawa mama. Lebihan ini kemudian kujadikan buah tangan saat kopdar bersama mbak Elsye yang kebetulan sedang dinas ke Surabaya. Wah senangnya bukan main. Soalnya dari dulu cuma bisa berangan angan, kapan ya bisa ketemuan sama ibu cantik yang pinter motret ini. Eh ternyata waktu berangan angan, sedang ada malaikat lewat, dan hari itu duduklah aku berhadap hadapan langsung dengan mbak Elsye. Orangnya ramah, kalem dan cantik. Rasanya kurang waktu itu karena cuma sempet ngobrol kurang lebih satu jam. Ah, semoga suatu saat nanti bisa bertemu lagi dan melanjutkan obrolan kita yang kemarin ya mbak. It was a very pleasure moment to met you around.


Oke lanjut lagi ya ceritanya, mumpung lagi gak males ngetik, hihihi.

Masih tentang pasta panggang. Weekend kemarin suami berencana mengadakan acara piknik bareng bersama kawan kawan semasa sma dulu. Sekalian reunian gitu. Karena ini merupakan acara kekeluargaan ( maksudnya semua kawannya membawa keluarga ) rasanya kurang pantas kalo aku tidak membawa apa apa sebagai buah tangan. Berhubung tema nya piknik, outdoor pula jadi sebaiknya bekal yang dibawa yang praktis praktis aja tapi mengenyangkan. Maunya sih bikin macaroni pangggang saus kare lagi, tapi persediaan macaroni dan bumbu kare sudah habis. Belanja di minimart terdekat kok ya pada gak jual macaroni. Adanya spaghetti instan. Ya udah lah, gak ada rotan akarpun jadi. Karena ingat masih punya stok jamur kancing dirumah, jadi aku memilih spaghetti saus jamur untuk dibeli. Wah experimen lagi. Kok jadi ketagihan ya.

Hampir tidak ada perbedaan dengan cara membuat macaroni panggang saus kare kemarin. Masih dengan resep yang ini ( udah kadung cocok ). Sausnya tetap aku pisahin dari spaghettinya. Dan saus jamur yang disertakan dalam kemasan spaghetti instan, aku tambahkan pada saus bolognaisenya. Kali ini kutambahkan oregano dan dry herbs. Wah lupa beli kejunya. Eh tapi masih nyimpen parmesan yang dikasi tetangga kemaren ( makasih jeng R ), ya udah atasnya ditaburin parmesan parut ajah. Bikin rasanya makin gurih. En, taraaa... ini lah Spaghetti Panggang saus Jamur ala chef Mae ( Farah Quinn mode on :D ).

Baked Spaghetti Cups

Baked Spaghetti Cups
Spaghetti Panggang Saus Jamur

Sebagai pendamping spaghetti panggang ini, aku buatkan sus vla dan petit four ( dari olahan rhumballs ). Semua bekal sudah siap, and we were ready to had a picnik.

10 menit menjelang berangkat, kami mendapat kabar bahwa piknik dibatalkan karena banyak yang berhalangan hadir dengan alasan kesehatan. Oalaah... ya wis gak papa, ni kue jadi rejekinya para tetangga deh kalo gitu.

2 comments:

A. Ann said...

Duh, lagi puasa ngeliat macaroni panggang Mae ini..ga kuaattt..

http://annevijaya.com

JieWa Vieri said...

Seperti yg lalu-lalu, Stunning photograph !! :) Jadi pengen grab sendoknya deh :P


Jiewa
http://www.inijie.com

Recent Post on Mae's Little Kitchen

My photo
Mom of a lil' girl who still longing for her passion. Obsessed to know more, learn more, take more and give more... Here, on her lil' kitchen.
Unless mentioned, described, or linked, all works and photographs are created by May Irianti. Copyright 2007 - 2008. You may copy only the recipes but please do make a link to this blog. DO NOT COPY . Please ask first !

Followers